Kewang Haruku: Gotong Royong untuk Bumi
Pulau Haruku merupakan salah satu pulau kecil di Provinsi Maluku yang dikenal karena keindahan alamnya yang masih alami dan jarang tersentuh oleh perkembangan modern.
Dikelilingi oleh air laut yang berwarna biru kehijauan yang jernih, pantai-pantai di pulau ini menyuguhkan pemandangan yang menakjubkan.
Selain pantai, pulau ini juga dikelilingi oleh hutan tropis yang lebat dengan flora dan fauna yang unik. Dengan kekayaan alam yang melimpah, masyarakat Pulau Haruku memiliki budaya “Kewang” yaitu budaya dalam menjaga dan melestarikan lingkungan secara adat. Melalui musik, budaya adat dan semangat menjaga tanah kelahiran, Opa Eli sebagai Kepala Kewang Maluku bercerita bagaimana ia dan masyarakat Pulau Haruku menjaga keseimbangan alam dengan budaya Kewang.
Yuk kita belajar tentang kearifan lokal budaya Maluku bersama Opa Eli, Sob!